1. Gunakan
Security Software yang Up to Date
Menjaga Security Software dengan
terus memperbarui atau up to date. Perlakuan ini akan memberikan pendefinisian
kembali atas ancaman cybercrime maupun virus yang belum didefinisikan pada
versi sebelumnya. Pembaruan ini sangat berguna bagi pengguna yang cukup sering
menggunakan koneksi internet.
Disarankan bagi para pemilik
gadget menggunakan Security Software untuk membuka akses ke internet. Hal ini
harus dilakukan minimal dua atau tiga kali dalam seminggu. Saat pengguna
online, secara otomatis Security Software akan meng-up to date versi
terbarunya.
2.
Melindungi Komputer
Sudah pasti hal ini mutlak Anda
lakukan. Demi menjaga keamanan, paling tidak Anda harus mengaplikasikan tiga
program, yaitu antivirus, antispyware, dan firewall. Fungsinya sudah jelas dari
ketiga aplikasi tersebut. Antivirus sudah pasti menjaga perangkat komputer Anda
dari virus yang kian hari beragam jenisnya. Antispyware berfungsi untuk
melindungi data pemakai agar tidak ada orang yang bisa merusak atau melacak
kebiasaan Anda saat online. Spyware sendiri merupakan program yang diam-diam
telah masuk ke dalam computer dan mengambil data. Tujuan awal dari pembuatan
Spyware adalah mencari data dari pemakai internet dan mencatat kebiasaan
seseorang dalam menyelusuri dunia maya. Sedangkan firewall merupakan sebuah
sistem atau perangkat yang mengijinkan lalu lintas jaringan yang dianggap aman
untuk melaluinya dan mencegah lalu lintas jaringan yang tidak aman. Namun saat
ini banyak perusahaan yang telah menyediakan ketiga aplikasi tersebut dalam
satu paket murah yang mudah digunakan.
3.
Buat Password yang sangat sulit
Gunakanlah password yang sebisa
mungkin sangat sulit diketahui oleh orang lain. Bila bisa masukan campuran
huruf kecil, besar dan angka pada setiap akun anda agar memperkuat kata
sandi anda. Contoh kata sandi dengan di campur dengan angka Tu9a5eTika . Kata
sandi ini cukup kuat untuk sandi akun anda karnya di campur dengan huruf kecil,
besar dan angka.
4.
Membuat Salinan
Sebaiknya para pengguna komputer
memiliki salinan dari dokumen pribadinya, entah itu berupa foto, musik, atau
yang lainnya. Ini bertujuan agar data Anda masih tetap bisa terselamatkan bila
sewaktu-waktu terjadi pencurian data atau ada kesalahan pada sistim komputer
Anda.
5.
Ganti Password Secara Berkala
Melihat banyak dan mudahnya
cybercrime dilakukan—sampai 15 kasus perdetik, tidak menutup kemungkinan
password terpanjang pun dapat dibajak apabila digunakan bertahun-tahun. Maka,
disarankan untuk mengganti password tersebut, baik secara berkala atau acak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar